Senin, 02 Mei 2011

Tim Piala Sudirman Dibentuk Usai Malaysia Terbuka

Bulu tangkis. 
(Ilustrasi)
Bulu tangkis. (Ilustrasi)
Bola.net - Tim untuk menghadapi kejuaraan dunia beregu campuran Piala Sudirman akan dibentuk setelah kejuaraan Malaysia Terbuka Grand Prix Gold.
"Tim Sudirman akan dibentuk setelah evaluasi India Super Series dan Malaysia Grand Prix Gold," ujar Ketua Umum PB PBSI Djoko Santoso usai acara "media gathering" dalam rangka HUT ke-60 PBSI di Pelatnas Cipayung, Senin (2/5).
India Super Series berakhir Minggu (1/5) dengan membuahkan satu gelar yang diraih ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, sedangkan Malaysia GP akan berlangsung pekan ini.
Menurut Ketua Bidang Pembinaan Prestasi Hadi Nasri, saat ini sudah ada tim bayangan untuk turnamen yang akan berlangsung di Qingdao, China, 23-29 Mei, yang terdiri atas sekitar 30 pemain baik dari dalam maupun luar Pelatnas yang rutin berlatih bersama di Cipayung.
Pada turnamen dua tahunan tersebut, Indonesia yang menjadi unggulan ketiga berada dalam satu grup dengan Malaysia dan Rusia dengan dua tim terbaik dari setiap grup lolos ke babak berikutnya.
Tuan rumah Pada kesempatan yang sama, Djoko juga menyampaikan bahwa PBSI sedang melakukan penjajakan untuk menjadi tuan rumah Piala Thomas dan Uber 2012. "Tetapi prosesnya masih panjang karena penyelenggaraannya masih tahun depan," katanya.
Beberapa hal yang masih menjadi pertimbangan antara lain mengenai hak siar yang tidak lagi diberikan kepada tuan rumah serta larangan penggunaan "tittle sponsor".
"Ada beberapa perubahan dalam aturan untuk menjadi tuan rumah, di antaranya tidak boleh menggunakan 'title sponsor' dan hak siar tidak diberikan kepada panitia lokal. Kalau ruang gerak panitia lokal terlalu sempit ya buat apa (menjadi tuan rumah)," kata Sekjen PB PBSI Yacob Rusdianto.
Tuan rumah untuk kejuaraan dunia beregu putra (Piala Thomas) dan putri (Piala Uber) yang akan berlangsung tahun depan itu, akan ditentukan dalam pertemuan BWF di sela penyelenggaraan Piala Sudirman akhir bulan ini.
Terakhir kali Indonesia menjadi tuan rumah Piala Thomas dan Uber adalah pada 2008 saat tim Uber Merah Putih berhasil mencapai final. Pada 2010 Piara Thomas dan Uber digelar di Kuala Lumpur, Malaysia. (ant/zul)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar